Mengatasi Receiver Getmecom HD009 FTA Yang Mati Suri - Memang sudah bukan rahasia lagi kebanyakan dari sobat-sobat yang mengalami gagal upgrade receiver yang pada akhirnya receiver yang sobat sayangi yang malah belum lama pemakaiannya jadi mati suri, yang intinya receiver Getmecom HD009 FTA sobat jadi tidak bisa booting atau bisa juga kita sebut softwarenya tidak berfungsi atau corupt.
Disini saya akan coba kasih sedikit tips atau cara mengatasi receiver Getmecom HD009 FTA yang mati suri yang di akibatkan salah upgrade, Getmecom HD009 FTA bisa dibilang termasuk receiver yang mudah di upgrade meskipain dalam keaadaan yang sudah mati suri, jadi sangat beruntung buat anda yang telah menggunakan receiver satu ini. Apabila receiver merek lain mengupgrade harus menggunakan kabel RS232 namun tidak pada receiver Getmecom HD009 FTA yang hanya menggunakan USB Flashdisk atau memori.
Ok sekarang langsung aja memulai proses upgradenya, sobat hanya perlu mengikuti langkah-langkah berikut :
1. Langkah pertama yang harus di persiapkan adalah firmware Getmecom HD009 FTA yang sudah sobat download dan dimsukkan ke Flashdisk, bagi yang belum memiliki firmware Getmecom HD009 FTA anda bisa mendownloadnya
disini.
2. Setelah selesai mendownload sobat ubah dulu firmware Getmecom HD009 FTA tersebut ke bentuk
"rom.bin"3. Kemudian masukkan firmware Getmecom HD009 FTA tersebut ke dalam flashdisk, usahakan tidak meletakkan di dalam folder.
4. Kemudian langkah selanjutnya colokkan Flashdisk yang sudah terisi firmware Getmecom HD009 FTA tadi ke receiver, pastikan receiver sobat dalam keadaan mati (OFF)
5. Lalu tekan dan tahan power dan volume secara bersamaan sambil menghidupkan receivernya lebih kurang selama 8 atau 10 detik sampai receiver akan upgrade secara otomatis, apabila receiver sudah mulai upgrade sobat bisa mengetahuinya dengan di tampilkannya angka berjalan di LED receiver sobat, untuk lebih jelasnya perhatikan gambar dibawah ini.